TRIBUNPRIANGAN.COM, CIAMIS – Dampak dari kecelakaan kereta api di Cicalengka, para penumpang dari Stasiun Ciamis terpaksa harus membatalkan perjalanannya menuju wilayah Bandung, Bekasi, dan Jakarta.
Menurut Kepala Stasiun Kereta Api Ciamis, Gugum Gumilar mengatakan, kereta api tetap beroperasi namun jalurnya dialihkan ke jalur Utara lewat Cirebon.
“Mulai hari ini kereta memutar ke jalur Utara. Seperti KA Serayu seharusnya kan sudah jadwalnya ke sini, itu diputar ke Utara lewat Cirebon,” ujar Gugum di Stasiun Ciamis, Jumat (5/1/2024).
Bagi penumpang yang membatalkan perjalanannya hari ini, pihak Stasiun Ciamis membuka layanan pengembalian uang atau refund kepada penumpang yang telah memiliki tiket sebelumnya.
“Sehingga di sini kami sediakan juga pelayanan bagi penumpang yang sudah memiliki tiket itu kami kembalikan 100 persen biaya pengembaliannya,” tambahnya.
Gugum menambahkan, pihaknya belum bisa memastikan kapan kereta akan kembali melintas ke Stasiun Ciamis.
“Bukan ditunda atau dibatalkan, tapi keretanya tidak lewat Ciamis. Melintas, tetap kereta jalan, cuma tidak ke stasiun Ciamis. Jadwalnya belum bisa ditentukan,” tambahnya.
Adapun untuk penumpang yang me-refund tiket Kereta Serayu itu sebanyak 36 penumpang, sementara untuk pengembalian bagi penumpang yang akan menggunakan Kereta Argo Wilis itu sebanyak 13 penumpang, dan Kereta Lodaya sedang dalam proses pengembalian dana.
“Kereta Api yang memutar menurut jadwal semua ada 24 Kereta Api seharusnya lewat Ciamis. Penumpangnya total ada sekitar 300 penumpang. Sedangkan untuk Biaya pengembalian itu sekitar Rp 40 jutaan,” imbuhnya.
Kereta Api Turangga, lanjut Gugum sempat melintas ke Stasiun Ciamis, namun tidak ada penumpang yang naik dari Ciamis. (*)
Sumber : https://priangan.tribunnews.com/